Sinopsi

Hidup Adalah Perjuangan untuk Menggapai Suatu Keinginan

Jumat, 28 November 2008

T-4 (ARTIKEL)

FUN GAMES OF LIFE SKILL 2008

  1. Permainan Satu Indra (One Sense)

Ø Tujuan Permainan : penyegar suasana (energizer) dan perception

Ø Tempat Pelaksanaan : indoor or outdoor

Ø Waktu Pelaksanaan : 15 menit

Ø Alat dan bahan : a. Benda apapun yang bisa digenggam

b. Kain penutup mata.

Cara Bermain

Ø Peserta membentuk ligkaran. Jarak antarpeserta agak renggang sehingga tidak saling bersentuhan.

Ø Pemandu meminta peserta untuk memejamkan mata atau menggunakan penutup mata dan menjadi bisu.

Ø Pemandu kemudian menjatuhkan benda apapun dan dimanapun.

Ø Dengan kondisi mata masih tertutup, peserta diminta mengambil sesuatu yang didengarnya tanpa berbicara. Hal ini dilakukan peserta yang disebut namanya oleh pemandu atau bisa dilakukan secara bergantian.

Hikmah Permainan

Ø Manfaat permainan ini adalah dapat melatih kepekaan indra peserta, terutama pendengaran.

Ø Peserta dapat merasakan dan berempati terhadap kondisi sesamanya yang tidak mempunyai indra penglihatan.

  1. Benda Apakah Itu?

Ø Tujuan Permainan : Perception, ice breaking, and communication.

Ø Waktu Pelaksanaan : 15—20 menit

Ø Alat dan bahan : kertas dan alat tulis

Persiapan alat dan bahan

Ø Bagi peserta kedalam beberapa kelompok.

Ø Bagikan lembaran kertas kepada masing-masing kelompok. Ketua kelompok bertugas memegangi kertas dan alat tulis tersebut.

Ø Pemandu kemudian menggambarkan benda atau objek tertentu diudara dan meminta agar setiap kelompok untuk menyimaknya.

Ø Mintalah peserta dalam setiap kelompok mendiskusikan benda atau objek yang digambar oleh pemandu. Setelah itu, ketua kelompok menuliskan keputusan kelompok mengenai objek atau benda yang digambar tersebut.

Ø Gantilah dengan menggambar benda atau pbjek lain untuk ditebak oleh setiap kelompok.

Ø Pada akhir permainan, nilailah kelompok mana yang tebakannya tepat dan paling banyak. Kelompok tersebut keluar menjadi pemenang.

Variasi

Ø Peran pemandu menggambar objek atau benda bisa digilirkan kepada setiap kelompok.

Ø Kemudian, kelompok yang menyimak diminta untuk menebak benda atau objek yang digambar.

Ø Kelompok yang menjadi pemenang bisa berasal dari kelompok yang tebakannya tepat dan lebih banyak.

Ø Skor diberikan kepada kelompok yang tebakannya tepat dan kelompok yang menggambar objek ketika bisa ditebak oleh kelompok yang lain.

Hikmah Permainan

Ø Permainan ini dapat melatih persepsi dan pemahaman peserta terhadap suatu objek.

Ø Melatih setiap peserta untuk mengambil keputusan tim atau kelompok yang kadang harus dikompromikan dengan perbedaan pendapat dari anggota kelompok lainnya.

“Don’t Be Struggle”

Tidak ada komentar:

Contact Me :

Tri Handayani
email : peribaikhati00@yahoo.co.id
web : peribaikhati00.blogspot.com
Phone : 0813 4629 8192